Loading...

Tentang Kami

Tentang kami

“Sejarah Singkat CV Gema Pustaka Insani”

CV Gema Pustaka Insani didirikan sebagai respons atas semakin berkembangnya kebutuhan masyarakat terhadap media literasi yang berkualitas, inklusif, dan mendorong kemajuan ilmu pengetahuan. Usaha ini resmi berdiri pada tanggal 25 Juni 2025, berdasarkan akta pendirian yang terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia dengan Nomor AHU-0054820-AH.01.14 Tahun 2025. Sejak awal pendiriannya, Agus Wedi, S.Sos., M.A Direktur Utama, Genut Wahyu Widiono, M.A, dan Fajri Maulana, S.Sos., M.Tr. A.P selaku pendiri, memfokuskan arah usaha ini pada bidang penerbitan dan penulisan konten-konten edukatif dan ilmiah, yang diwujudkan melalui unit kerja yang bernama InThink Institute.org. Unit ini menjadi identitas strategis dari CV Gema Pustaka Insani dalam mengembangkan layanan jasa seperti penulisan dan penerbitan buku ilmiah, penyusunan artikel jurnal akademik, serta layanan literasi lainnya yang berorientasi pada kualitas dan orisinalitas. CV Gema Pustaka Insani berlokasi di Perumahan Puri Bunga Nirwana II Simpang I Gusti Ngurah Rai II Nomor 45, Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember, menjadikan lingkungan akademik dan profesional yang mendukung aktivitas riset dan produksi konten ilmiah sebagai bagian integral dari kerja-kerja institusionalnya. Dengan visi menjadi mitra terpercaya dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan budaya literasi di Indonesia, CV Gema Pustaka Insani berkomitmen untuk terus tumbuh sebagai pelaku usaha berbasis pengetahuan yang adaptif, profesional, dan kolaboratif.

10+

Tahun Dedikasi Literasi

Tim ahli akademik & penulisan profesional

Pelayanan personal & konsultatif

Proses editing dan layout berkualitas

Terdaftar & legalitas resmi nasional

Logo GemaPustakaInsani

William the Conqueror adalah buku biografi sejarah yang menceritakan kehidupan William I, penguasa Normandia yang berhasil menaklukkan Inggris pada tahun 1066 melalui Pertempuran Hastings. Buku ini menggambarkan perjalanan hidupnya dari masa kecil yang penuh tantangan, perjuangannya merebut takhta Inggris, hingga menjadi Raja Inggris pertama dari bangsa Norman. Buku ini juga menyoroti pengaruh besar William terhadap sistem pemerintahan, hukum, dan budaya Inggris. Penulisannya bersifat naratif dan edukatif, cocok untuk pembaca muda hingga dewasa yang ingin memahami sejarah Eropa abad pertengahan secara ringkas dan menarik.

Cerita dari Klien gemapustakainsani

Gema pustaka insani telah dipercaya oleh berbagai akademisi, penulis, dan lembaga pendidikan sebagai mitra dalam pengembangan karya ilmiah dan literasi. Ulasan positif dari klien mencerminkan komitmen kami dalam memberikan layanan profesional, tepat waktu, dan berkualitas tinggi di bidang penerbitan dan konsultasi.